Mengganti Theme Moodle
Ketika kita
selesai menginstal Moodle, biasanya theme yang terpasang adalah theme default
Moodle, yaitu standard theme. Akan tetapi bisa mengganti theme default tersebut
dengan theme lain yang sudah disediakan oleh Moodle, atau dengan theme yang
sudah kita pilih sendiri (biasanya dari hasil download). Adapun cara mengganti
theme dalam Moodle adalah :
1. Loginlah
sebagai Administrator dan Aktifkan Mode Edit pada menu Setting dengan mengeklik
Turn Editing On.
2. Pada Site
Administration, Pilihlah menu Appearance, Theme, Theme Setting.
3. Berilah
ceklist pada pilihan :
Theme Designer Mode . Default : No
Allow User Theme. Default : No
Allow Course Theme. Default : No
4.
Selanjutnya Pilihlah menu Theme Selector dan Pilihlah jenis theme yang Anda
sukai dan kliklah tombol Use for modern browsers
5. Maka
theme pilihan anda akan diaktifkan.
0 komentar: